Dengan Kirei Lifestyle Innovation,
Upgrade Dirimu Jadi Lebih Baik Inside Out
Dengan
Kirei Lifestyle Innovation
Upgrade Dirimu
Jadi Lebih Baik
Inside Out

LOVE YOUR BODY

ticket

Berkeringat Ternyata Bisa Jadi Cara Untuk Menjaga Kesehatan Kulit lho!

Biar kamu makin semangat dalam ‘mencari keringat’, mending kita simak yuk beberapa manfaat kesehatan dari berkeringat.

Kamu pasti sering mendengar istilah ‘cari keringat’. Secara umum istilah ini mengacu pada aktivitas fisik yang dilakukan agar tubuh mengeluarkan keringat dalam jumlah banyak, termasuk berolahraga atau melakukan pekerjaan yang bersifat fisik. 

Tentu bukan tanpa alasan. Selain menyeimbangkan suhu tubuh, berkeringat juga terbukti memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, termasuk bisa digunakan sebagai salah satu cara menjaga kesehatan kulit. 

Nah biar kamu makin semangat dalam ‘mencari keringat’, mending kita simak yuk beberapa manfaat kesehatan dari berkeringat.

1. Sebagai Cara Menjaga Kesehatan Kulit

Berkeringat membantu membersihkan pori-pori kulit dengan cara alami. Saat kamu berkeringat, kotoran, minyak dan sel-sel mati yang menyumbat pori-pori kulit akan ikut terdorong keluar bersama dengan keringat. 

Kondisi ini akan membantu kamu terhindar dari sumbatan pori-pori yang bisa menyebabkan jerawat dan masalah kulit lainnya. 

Selain itu, keringat yang berfungsi untuk menyeimbangkan suhu tubuh, ternyata mengandung peptida antimikroba yang dapat membantu melindungi kulit dari infeksi bakteri, serta membantu menjaga kulit tetap bersih dan sehat.

2. Detoksifikasi Logam Berat dan Zat Kimia Berbahaya

Berkeringat merupakan salah satu cara tubuh untuk mengeluarkan logam berat, seperti arsen, timbal, merkuri, dan zat kimia berbahaya lainnya yang mungkin telah terakumulasi dalam tubuh akibat paparan dari lingkungan, makanan atau produk kimia tertentu. 

Proses berkeringat membantu mengurangi beban toksin dalam tubuh dan secara perlahan membersihkan tubuh dari bahan-bahan beracun.

Untuk lebih mengoptimalkan proses detoksifikasi, kamu disarankan untuk minum air putih setidaknya 2 liter per hari, dan konsumsi buah-buahan yang mengandung banyak air dan vitamin C, seperti semangka, pepaya, dan lainnya.

3. Membantu Mengendalikan Jumlah Bakteri di Tubuh

Keringat mengandung senyawa antimikroba, seperti dermcidin yang dapat membantu melawan pertumbuhan bakteri dan mikroorganisme berbahaya yang hidup di pori-pori dan permukaan kulit. 

cara menjaga kesehatan kulit
cari keringat
tubuh berkeringan
olahraga
0 comments
Newest
Newest
Oldest

PODCAST

Kami menggunakan cookies untuk meningkatkan pengalaman Anda pada situs web kami, mempersonalisasi konten dan iklan, serta menganalisis lalu lintas kami. Kami juga membagikan informasi tentang penggunaan Anda atas situs web kami dengan mitra periklanan dan analitik kami, yang dapat menggabungkannya dengan informasi lain yang telah Anda berikan kepada mereka atau yang telah mereka kumpulkan dari penggunaan Anda atas layanan mereka. Silakan klik Accept All Cookies jika Anda setuju dengan penggunaan semua cookies kami. Silakan klik Cookies Setting untuk menyesuaikan pengaturan cookies Anda di situs web kami. Anda dapat mengelola pengaturan cookie dengan mengeklik tautan Kebijakan Privasi di footer.
Pengaturan Cookies:
flying button